PHDI SIDOARJO

Friday 12 March 2010

Jadilah Yogi sehari pada Hari Raya Nyepi

Nyepi sebetulnya adalah hari indah untuk belajar puasa. Namun demikian, keindahan itu tidak akan muncul kalau tidak disertai adanya keyakinan. Apa yang kita lakukan saat menjelang nyepi ?. Jika ada niat untuk melakukan puasa, maka pertama kali yang kita lakukan adalah matur pada Bhatara Guru pagi - pagi untuk menyatakan niat kita untuk melakukan puasa selama ....jam. Begitu juga pada saat akan berakhirnya puasa, kita perlu juga menghaturkan terima kasih dan matur pada Bhatara Guru bahwa puasa akan segera diakhiri. Jika kita dapat melakukan puasa dengan hanya makan 1 kali saja dalam 1 hari, atau dalam 36 jam bagi siswa Hare Krishna atau Ananda Marga, Atau Kelompok Spiritual yang lain, maka tapa demikian sudah memenuhi syarat sebagai seorang yogi.

Perlu diketahui bahwa orang yang makan 3 kali lebih disebut orang berpenyakitan( rogi ), orang yang makan dua kali disebut sebagai penikmat ( bogi ), dan orang yang makan satu kali disebut yogi.

Manfaat puasa salah satunya adalah mengeluarkan racun ( toksin ), dan belajar menjaga kehalusan rasa. Karena itu, marilah kita belajar menjadi yogi walaupun hanya satu kali dalam setahun, mudah - mudahan pernah merasakan menjadi seorang yogi walaupun baru dari sisi pengendalian makan saja. Akhirnya saya menyampaikan Selamat Hari Raya Nyepi Tahun Caka 1932. (Bagus Suryawan)

No comments:

Post a Comment